Rakyat.ga

Media Penyalur Berita dan Informasi

PKL Kembali Marak, Ahok Tegur Keras Kepala Dinas KUMKMP

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menjadi pembicara dalam diskusi Pilkada Langsung dan Praktek Bandit Anggaran di Gedung Dakwah Muhammadiyah, Jakarta, Minggu (12/4/2015). Tampak, Ahok saat memberikan pernyataan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan DKI Jakarta mendapat teguran keras dari Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Masalahnya, penataan pedagang kaki lima (PKL) di Ibu Kota tidak dikerjakan secara serius oleh dinas tersebut.

Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah menuturkan, Ahok geram karena PKL yang sudah ditertibkan dan dibina kembali ke jalanan. Ahok mengultimatum Kepala Dinas KUMKMP DKI Jakarta Joko Kundaryo untuk bekerja lebih keras lagi. 

"Masalah PKL tadi Kadisnya (Joko Kundaryo) ditegur keras oleh Pak Gubernur, jadi harus bekerja lebih keras lagi," kata Saefullah di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Senin (11/5).

Joko Kundaryo diberi waktu dua pekan untuk memetakan dan mengintegrasi PKL ke program Smart City."Misalnya di Jalan Sabang ada kuliner apa saja, misalnya ada nasi goreng kambing, itu nanti masuk di Smart City dan di lokbin (lokasi binaan) lain apa unggulannya," ujar Saefullah.

Saefullah menambahkan Joko Kundaryo diminta berkoordinasi dengan wali kota, camat dan lurah untuk memetakan sebaran PKL. Ahok menilai selama ini Dinas KUMKMP tidak pernah berkoordinasi dengan wilayah untuk menata PKL. 
"Instruksinya PKL yang berserakan di mana-mana ini agar ditata dan berkoordinasi dengan wali kota dengan lurah dan camat supaya tertib," ucap mantan Wali Kota Jakarta Selatan tersebut.(gatra.com)
IKUTI BERITA KLIK
0 Komentar untuk "PKL Kembali Marak, Ahok Tegur Keras Kepala Dinas KUMKMP"

 
Copyright © 2015 Rakyat.ga - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info